Keunggulan Wuling Confero dibandingkan Mobil Sekelasnya

ā€‹
TRIBUN TIMUR.COM, MAROS – Baru diluncurkan beberapa bulan lalu. Tapi Wuling Confero S sudah mendapatkan tempat di hati pecinta mobil.Menurut PT Kumala Cemerlang Abadi Makassar, agen resmi penjualan Wuling menyebut sebulan 150 unit laku di Sulsel.

Lantas apa keunggulan varian terbaru ini.

Marketing Wuling PT Kumala Cemerlang Abadi Makassar Firgi Ananta mengatakan Wuling memiliki ketebalan pelat body 0,6-0,8 mm.

Untuk eksterior, Wuling memiliki lampu depan projektor. Cahaya lebih terang dan ketajamannya bisa disetel.

“Biasanya mobil hanya memilik sensor belakang. Kalau Wuling, sudah punya sensor depan dan belakang. Jadi tidak perlu khawatir akan menabrak,” kata Marketing Wuling PT Kumala Cemerlang Abadi Makassar Firgi Ananta, Minggu (12/11/2017).

Hal ini dikatakanya saat menghadiri Gathering Family pengguna produk mobil Wuling, di aula Permandian Bantimurung, yang digelar oleh PT Kumala Cemerlang Abadi Makassar.

Wuling juga memiliki double cakram sistem pengereman ABS dan elektrik brake distribusi.

Elektrik tersebut berfungsi akan menyeimbangkan pengeremenan depan dan belakang.

“Jadi tidak perlu khawatir jika bermuatan berat. Pengereman akan tetap stabil. Kita juga bisa mengetahui tekanan ban mobil. Jika sudah saatnya untuk penambahan angin, maka akan muncul indikatornya,” katanya.

Keunikan lain dari Wuling yakni, pengendara bisa menurunkan kaca meski berada di luar mobil. Penurunan kaca hanya dilakukan dengan menekan tombol di remot kontrol.

“Remotnya juga bisa menurunkan kaca secara bersamaan. Bisa dibuka dari luar. Kaca pengemudi sudah ada sensor tangan. Jadi tangan tidak akan terjepit,” katanya.

Leave a comment

Create a free website or blog at WordPress.com.

Up ↑